Santri Dayah. Com, Banda Aceh- Organisasi Santri Dayah Darul Ihsan (OSDI) Dayah Terpadu di bawah Yayasan Abu Hasan Kreung Kalee, Siem, Darussalam, Aceh Besar mengadakan Study Banding kesejumlah tempat-tempat penting di sekitaran Kota Banda Aceh dan Aceh Besar (11/4/2013).
Adapun tempat yang dituju rombongan Osdi terdiri dari, Rumoh Aceh, Kantor Harian Serambi Indonesia dan dayah Tengku Chik Oemar Diyan, Indra Puri, Aceh Besar. Alhamdulillah semua kegiatan berjalan lancar, ungkap Tgk. Mustafa Husen Wayla kepada Majalah Santri Dayah. Bahkan pimpinan redaktur Harian Serambi Indonesia memberikan waktu luas untuk berdiskusi selama satu jam di ruang rapat redaksi Koran Harian Serambi Indonesia dan juga dibe
rikan kesempatan untuk meninjau proses percetakan di media tersebut.