|
Nada Thursina |
Banda Aceh- Badan Arsip dan Perpustakaan khusus dalam program pustaka keliling bekerjasama dengan Dayah Darul Ihsan Abu Hasan Krueng Kalee membuat film dokumenter terhadap program yang sudah berjalan dua tahun lebih. (5/2/14).
|
Khairi Fadhli |
Santri dan guru sangat terbantu dengan adanya Pustaka Keliling yang datang khusus dua kali dalam sebulan untuk melayani peminjaman dan pengembalian buku. Ini adalah terobosan yang luar biasa sebagaimana diungkapkan oleh kepala Madrasah Aliyah, Ustadz Murtadha, S.Pd.I, MA dimana Pustaka Keliling ini menjemput pembaca bukan menunggu pembaca.
|
Anggun C. Casmi |
Program ini sangat efektif karena Pustaka Dayah Darul Ihsan untuk saat ini belum memiliki literatur buka yang memadai karena pembangunan Dayah masih difokuskan pada pembangunan gedung. Insya Allah dalam dua tahun ke depan Darul Ihsan juga akan memperkaya perbendaharaan kitab dan buku-buku yang lengkap sehingga yang berkunjung tidak hanya santri saja namun terbuka bagi mahasiswa, peniliti dan masyarakat umum. Demikian harapan Mudir Darul Ihsan, Ustadz Muhammad Faisal, S Ag, M Ag. (must).
|
Ali Akbar Al-fata |
|
Ustadz Mustafa Woyla dan Ustadz Murtadha |