• Home
  • Aliyah
  • ‘kado’ Peringati HSN Ke VI, Alumni Darul Ihsan Raih Syahadah Markas Kahilah Mesir
Image

‘kado’ Peringati HSN Ke VI, Alumni Darul Ihsan Raih Syahadah Markas Kahilah Mesir

ǀ Alvia Hasli Ramadhan usai meraih syahadah (ijazah) di Markaz Kahilah li al-Dirasat al-Qur’aniyyah, di kawasan Hayy Sabi’, Kairo, Mesir, 21 Oktober 2020 ǀ


Cairo – Pada hari peringatan Santri Nasional (HSN) Ke -VI 2020, Alvia Hasli Ramadhan, salah seorang alumni Dayah Darul Ihsan Abu Hasan Krueng Kalee, Siem, Darussalam, Aceh Besar, Aceh – Indonesia yang sedang kuliah di Universitas al-Azhar Kairo, Mesir, meraih syahadah (ijazah) dari Markaz Kahilah li al-Dirasat al-Qur’aniyyah, di kawasan Hayy Sabi’, Kairo, Mesir, 21 Oktober 2020.

Syahadah prestisius tersebut diserahkan langsung oleh Syaikh Muhammad Dasuqi Amin Kahilah selaku pimpinan Markaz Kahilah li al-Dirasat al-Qur’aniyyah dan juga sekaligus mendapatkan izin langsung mengajarkannya kepada masyarakat umum ilmu qiraat secara bersanad.

Syaikh Kahilah dikenal sebagai penulis kitab an-Nuqat al-Hasan fi Dhabti wa Tajwidi al-Qur’an.

“Selain sebagai penulis produktif bidang Tajwid, Qiraat, dan Ulumul Quran, beliua juga pemegang sanad qiraah ‘asyarah sugra  dan kubra, serta salah seorang dosen di al-Quran wa al-Qiraat wa Ulumiha  di Universitas al-Azhar al-Syarif.” Terang Ustadzah Zakiah Zainul, Lc, MA

Adapun tahapan yang dilalui Alvia, begitu sapaan akrap alumni Darul Ihsan asal Nagan Raya ini,  bukan perkara mudah sehingga bisa meraih syahadah,.

Di antaranya, Alvia mnyelesaikan hafalan sekira 1 tahun 3 bulan, dengan proses tahsin dan qiraat yang ketat dari para pengajar di markas Kahilah, juga dibarengi tafsir ayat-ayat yang sulit dipahami dan rasm alquran (ilmu yang mempelajari tentang penulisan mushat Al-Qur’an).

“Namun syukur alhamdulillah berkat inayah Allah swt, doa guru dan orang tua, bisa tercapai sebagaimana mestinya.” Tambah Zakiah selaku guru dayah Darul Ihsan.

Tgk H Musannif selaku Ketua Yayasan Dayah Darul Ihsan Abu Hasan Krueng Kalee menyambut bahagia atas capaian Alvia.

Dan kami juga menerima berita dari Kairo via whatshapp insya Allah dalam waktu dekat, akan disusul juga oleh Alumni Darul Ihsan bernama Filzah Jannati.

Dengan capaian ini, semoga bisa termotivasi bagi santri Darul Ihsan dan santri Aceh dan Indonesia untuk  belajar dan mendalami ilmu qiraat, dimana ilmu ini masih sangat langka dan asing khususnya di kalangan masyarakat Aceh dan Indonesia pada umumnya.

“Karena Kahilah disamping  menghafal al-Qur’an, mengkaji, serta mendalami luasnya makna yang terkandung di dalamnya. Tidak hanya sekedar hafal layaknya makhad tahfiz kita di Nusantara.” Terang Musannif. [mwh]

 

 

Releated Posts

Prestasi Gemilang! Athiyya Santriwati Darul Ihsan, Sabet Dua Emas di Stadion Harapan Bangsa , Tundukkan Atlet PON

Banda Aceh – Athiyya Nadhira, santriwati Aliyah dari Dayah Darul Ihsan Abu Krueng Kalee asal Cot Keueng, sukses…

ByBydarulihsanNov 6, 2024

Santri Darul Ihsan, Muda Wali, Lulus Jalur Istimewa ke Universitas Al Azhar

**Banda Aceh, 30 Juli 2024** – Dayah Darul Ihsan Abu Krueng Kalee dengan bangga mengumumkan bahwa salah satu…

ByBydarulihsanAug 3, 2024

Darul Ihsan Abu Krueng Kalee dan Mudi Mesra sumbang 2 Medali Emas Pada MQK N 2023 Lamongan

Lamongan Jatim – Perhelatan Akbar dunia pesantren Indonesia hampai usai dilaksanakan, nanti malam akan diumumkan juara umum  pada…

ByBydarulihsanJul 17, 2023

Bank Indonesia  Perwakilan Aceh  Buka Puasa  Bersama Santri  Darul Ihsan

Aceh Besar –  Bank Indonesia  Perwakilan Provinsi Aceh  mengadakan acara buka bersama para santri Dayah Darul Ihsan Abu…

ByBydarulihsanApr 3, 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *